Universitas Cordova (UNDOVA) turut berpartisipasi pada Expo Pendidikan Gebyar Beasiswa NTB yang bertempat di Lapangan Kantor Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB), Agenda ini dilaksanakan oleh BRIDA Provinsi Nusa Tenggara Barat dan didukung oleh LPPNTB dan pemerintah provinsi NTB. Terlihat beberapa partisipan Expo Pendidikan ini diikuti oleh instansi-instansi bergengsi mulai dari Perguruan Tinggi dalam dan luar Negeri serta instansi dari brand lokal ternama. Peserta dari rangkaian acara ini dihadiri dan diramaikan oleh beberapa SMA di NTB dan jajarannya sekaligus sebagai pengunjung dari stand expo yang ada, Senin (20/3/2023).
Expo Pendidikan yang diikuti ini merupakan bagian dari kegiatan Jumpa Bang Zul dan Umi Rohmi dalam rangka 5 tahun kepemimpinan Gubernur dan Wakil Gubernur NTB tersebut yang diselenggarakan oleh Badan Riset dan Inovasi Daerah (BRIDA) Provinsi NTB dengan Tema Gebyar Beasiswa NTB yang diikuti oleh para pelajar, mahasiswa dan masyarakat umum. Kegiatan tersebut di antaranya dirangkaikan pula dengan Penyerahan Beasiswa Miskin Berprestasi (BMB) NTB secara simbolis kepada Pimpinan dari 23 Kampus Penerima dan salah satu dari 23 Kampus tersebut adalah UNDOVA.
Pada kesempatan kegiatan Expo Pendidikan Gebyar Beasiswa NTB ini, tim dari UNDOVA memanfaatkan secara maksimal stand yang difasilitasi oleh panitia dengan menyediakan berbagai alat peraga informasi seputar Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB), informasi dan produk UMKM binaan UNDOVA, Al-Qur’an Al-Ikhlas dari Lembaga Amaliah Islam dan Kepesantrenan (LAIK) UNDOVA, serta penayangan Profil UNDOVA melalui media TV LED yang disiapkan oleh tim. Selama kegiatan tersebut berlangsung, para pengunjung baik pelajar maupun masyarakat umum terlihat antusias mengunjungi stand UNDOVA.
Wakil Rektor II UNDOVA, Rifki Fahmi, S.Kom. selaku Ketua Tim UNDOVA pada kegiatan tersebut mengatakan, keikutsertaan UNDOVA pada Expo Pendidikan Gebyar Beasiswa NTB ini adalah untuk mensosialisasikan berbagai informasi terkait PMB UNDOVA tahun ini serta memperkenalkan UNDOVA secara umum kepada pelajar dan masyarakat NTB.
“Dalam kegiatan ini kita tidak hanya menjaring pendaftar sebanyak mungkin, namun ini menjadi penting dan strategis bagi kita untuk memperkenalkan dan menaruh nama UNDOVA di hati masyarakat NTB terutama pelajar dan pengunjung lainnya,” ungkap Wakil Rektor II.
Selain itu, kesempatan dalam ajang Expo Pendidikan Gebyar Beasiswa NTB ini dimanfaatkan pula oleh UNDOVA untuk menjajaki kerjasama dengan perguruan tinggi luar negeri yang turut ikut serta dalam kegiatan tersebut antara lain Multimedia University Malaysia dan Universiti Teknologi Mara.
Pada kesempatan tersebut, Rektor UNDOVA, Dr. K.H. L. Zulkifli Muhadli, B.A., S.H., M.M. yang hadir secara langsung mengunjungi stand UNDOVA, berkesempatan membangun komunikasi secara langsung dengan Vice President Market Eksploration, Engagement and Touchpoints Multimedia University Malaysia Prof. Ir. Dr. Hairul Azhar Abdul Rashid dan bersepakat untuk membangun komunikasi lanjutan dalam rangka menjalin kerjasama antara kedua perguruan tinggi.
Sementara Kepala Bagian Kerjasama UNDOVA, Novi Sri Wahyuni, S.Pd., M.Hum. berkesempatan membangun komunikasi dengan pihak Universiti Teknologi Mara dan bersepakat untuk menjalin komunikasi lanjutan guna membahas rencana kerjasama antara kedua perguruan tinggi.